Cara Hapus Permanent Akun Facebook

anaksmanda.comFacebook adalah situs jejaring sosial paling populer saat ini. Di Indonesia, pengguna Facebook menjangkau bahkan ratusan ribu hingga jutaan orang, dari hampir semua usia, bahkan anak muda dan anak sekolah dasar sudah menggunakan Facebook.
Akan tetapi, beberapa pengguna situs jejaring sosial ini terkadang ingin menghapus akun mereka. Mungkin karena mereka merasa tidak nyaman atau karena alasan lain. Tetapi hanya sedikit yang tahu cara menghapus akun di Facebook secara permanen.
Nah, jika kalian ingin menghapus akun  secara permanen di Facebook, ikuti langkah-langkah di bawah ini:

1. Masuk ke Facebook dengan akun kalian, login seperti biasa di www.facebook.com

2. Lalu klik tautan  dibawah ini

atau tautan ini 

3. Halaman penghapusan akun akan muncul, lalu klik hapus akun.

Keterangan :
  1. Pilih Nonaktifkan Akun di bagian Mesengger apabila ingin menghapus akun mesengger kalian
  2. Pilih Unduh Info apabila ingin backup data facebook kalian ebelum di hapus permanen
  3. Edit Pengaturan Admin apabila kalian mengelola Fanspage, sebaiknya jadikan orang lain atau teman kalian sebagai admin pengganti
  4. Pilih Batalkan apabila ingin membatalkan proses penghapuan akun, dan Hapus Akun apabila ingin melanjutkan proses

4. Di jendela berikutnya, masukkan kata sandi dan kode captcha, dan klik OK.

5. Kemudian klik OK di jendela berikut. Akun Anda akan dinonaktifkan dan akan dihapus secara permanen jika tidak dibuka dalam 14 hari.

Apabila kalian login ke akun facebook yang ingin dinonaktifkan tersebut dalam tenggang waktu sebelum 14 hari maka penghapusan akun akan otomatis dibatalkan.