Cara Mudah Ganti Background Foto Menggunakan Photoshop

anaksmanda.com - Ada banyak cara untuk mengganti latar foto untuk Pas Photo (Merah, Biru, atau warna lainnya) tanpa harus kamu pergi ke Studio Photo atau minta bantuan temanmu yang mungkin dia lagi sibuk. Berikut rekomendasi aplikasi yang biasa admin gunakan untuk merubah latar background Merah atau Biru atau warna lainnya sesuai kebutuhan kita. kali ini kita akan menggunakan Adobe Photoshop CS 6 salah satu aplikasi yang paling rekomended untuk mengubah latar background foto. Silahkan ikuti tutorial ini .
 
  1. Langkah pertama, buka dulu aplikasi Photoshop. Lalu, pilih photo yang mau di edit background nya.
  2. Lalu, pilih “Pen Tool” pada Tool Box.
  3. Mulai aplikasikan “Pen Tool” pada photo.


    Hubungkan sampai bertemu ke awal garis Pen Tool.
  4. Setelah garis terhubung, tekan “Ctrl + Enter” pada keybord. Lalu tekan “Ctrl + J” untuk menggandakan file.
  5. Matikan mata pada layer “Background”
  6. Buat layer baru untuk memasukkan warna background. Posisi layer di bawah “Layer 1” diatas layer “Background”.
  7. Lalu, tekan “set foreground color”. Lalu, pilih warna sesuai yang diinginkan sebagai contoh kita pilih warna merah dengan kode #ee0404. Kemudian, tekan OK

  8. Lalu, tekan “Paint bucket Tools” pada Tool Box.
  9. Kemudian, klik Paint Bucket Tool pada Lembar Kerja sampai warna berubah sesuai yang dipilih pada “Set Foreground Color” (pastikan posisi layer di “layer 2”)
  10. Lalu Klik pada layer 2 yang kosong dan otomatis background akan berubah warna sesuai warna yang kita pilih tadi

  11. Untuk membesar / mengecilkan layar photo, tekan ctrl (+) untuk memperbesar dan ctrl (-) untuk memperkecil. Lalu, tekan File pada “Menu Bar” > Save As (untuk menyimpan file nya dalam bentuk JPG / JPEG). Lalu Tekan Ok, maka gambar kalian dengan Background atau latar belakang yang baru telah berhasil disimpan.

Demikianlah cara mudah mengganti background pas photo menggunakan Aplikasi Photoshop. untuk tutorial berikutnya kita akan update beberapa hari kedepan, atau jika kalian mau request tutoriallainnya tentang Photoshop bisa komen di komentar. Terimakasih.